Ilustrasi: Peta Tsunami terakhir (sumber: bmkg.go.id)
JAKARTA (kabarkota.com) – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Pusat merilis peringatan dini tsunami di Maluku Utara, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Gorontalo, dan Maluku, pada Sabtu (15/11).
Peringatan dini tersebut menyusul terjadinya gempa bumi berkekuatan 7,3 Skala Richter (SR) yang mengguncang di 137 km Barat Laut Halmahera Barat, Maluku Utara, pada pukul 09.31 WIB.
Laman resmi BMKG Pusat melaporkan, gempa tersebut berada di kedalaman 48 km, dan berada di posisi 1.95 Lintang Utara – 126.46 Bujur Timur.
Namun, dalam beberapa menit kemudian, tepatnya pukul 09.43WIB, BMKG kembali merilis terjadinya gempa susulan berkekuatan 5 SR di 133 Km Barat Laut Halmahera Barat, Maluku Utara, dengan kedalaman 15 km atau pada posisi 1.99 Lintang Utara – 126.52 Bujur Timur. Gempa susulan kali ini, tidak berpotensi tsunami.