Koalisi Parpol Pengusung Prabowo-Hatta Targetkan 70 Persen Suara

BANTUL (kabarkota.com) – Enam Partai koalisi pengusung Prabowo Subianto – Hatta Rajasa menargetkan 70 persen suara di Kota Yogyakarta, dalam Pilpres 9 Juli mendatang.
Ketua DPD PAN Kota Yogyakarta, Heru Purwadi mengatakan, berdasarkan hasil hitungan perolehan suara pada Pileg 2014 di kota Yogyakarta, parpol koalisi pengusung Prabowo-Hatta mengumpulkan sekitar 120 ribu suara.
"Untuk hitungan Pileg kemarin, PAN sekitar 31 ribu suara, Gerindra 26 ribuan, PPP 21 ribuan, PKS 18 ribuan, Partai Golkar 17 ribuan, dan PBB 1.300-an suara", sebut Heru saat jumpa pers di Jalan Gedongkuning, Bantul, Selasa (27/5) siang.
Dari jumlah tersebut, tambah Heru, partai koalisi mendapatkan jatah 22 kursi atau sekitar 53 persen dari total kursi di Kota Yogyakarta. "Harapannya partai Mercy (Demokrat-red) bergabung dengan kami hingga menjadi 60 persen", ucap Heru.
Ketua DPD Partai Golkar Kota Yogyakarta, Augus Nur menambahkan, meskipun terkadang hasil Pileg tidak berbanding lurus dengan hasil perolehan suara di Pilpres, namun setidaknya itu menjadi indikator sudah di atas akumulasi perolehan suara rivalitas.
"Partai Golkar berkomitmen penuh untuk memenangkan Prabowo-Hatta di Kota Yogyakarta", tegas Augus yang disambut tepuk tangan.
Terkait isu adanya perpecahan suara di internal sejumlah parpol pendukung, Anton Prabu Semendawai selaku Ketua DPC Partai Gerindra Kota Yogyakarta mengklaim bahwa perpecahan yang semula ada kini sudah mulai solid kembali.
"Pada awal-awal komunikasi itu mesti ada (perpecahan) karena kurangnya informasi antarpartai koalisi", aku Prabu. 
Menurutnya, setelah deklarasi dukungan dari parpol koalisi untuk Prabowo-Hatta di kota Yogyakarta ini, akan dilanjutkan dengan pembentukan enam posko pemenangan di masing-masing sekretariat parpol pendukung, ditambah posko di sejumlah titik yang dikoordinir oleh para relawan Prabowo-Hatta. Di antaranya, Relawan sahabat Prabowo, sahabat Hatta Rajasa, dan rencananya juga dari Komunitas Rambut Putih.
Usai konferensi Pers, relawan yang menamakan diri Koalisi Merah Putih DIY yang merupakan bagian dari tim pemenangan Pilpres dari gabungan parpol pendukung juga menyampaikan akan segera melaunching Sekretariat Koalisi di Jalan Pattimura No. 1 Kotabaru Yogyakara, dengan ketua Harian Dharma Setiawan.
"Kami menargetkan 50 persen suara di DIY", kata Arif Rahman Hakim yang juga menjadi bagian dari Koalisi Merah Putih DIY.
Sebelumnya, pada hari yang sama, sekitar 50 orang yang tergabung dalam Aliansi Rakyat Mataram Yogyakarta untuk Prabowo-Hatta (ARMY PRAHA) juga mendeklarasikan dukungannya di kawasan Tugu Yogyakarta.
Dalam rilis yang diterima kabarkota.com melalui BBM, penanggung jawab ARMY PRAHA Kadijono yang juga Ketua laskar Satria Kota Yogyakarta menegaskan, mereka akan berjuang untuk memenangkan Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa sebagai Presiden dan Wapres RI tahun 2014-2019.
ARMY PRAHA ini, kata Kadijono, terdiri dari gabungan warga negara sipil di wilayah DIY dan sekitarnya. (jid/tri)

Pos terkait